You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 732 Nasabah Manfaatkan Pengelolaan Sampah di Akademi Kompos
....
photo Tiyo Surya Sakti - Beritajakarta.id

732 Nasabah Manfaatkan Pengelolaan Sampah di Akademi Kompos

Sejak didirikan pada 2012 silam, Bank Sampah Akademi Kompos (Akom) yang berada di permukiman warga Jalan Griya, Petukangan Selatan, Pesanggrahan, Jakarta Selatan aktif mengumpulkan sampah hingga memiliki 732 nasabah. 

Semoga Akademi Kompos ini menjadi percontohan pengelolaan sampah

Lurah Petukangan Selatan, Thia mengatakan, kegiatan bank sampah di Akom berlangsung empat kali dalam sebulan. Pencatatan atau pendataan nasabah di bank sampah ini juga telah menggunakan aplikasi yang diberi nama BPAKOM. 

"Di Akom, mereka melakukan dua kali kroscek data melalui aplikasi. Jadi ada nasabah yang sudah tiga bulan menabung dan bisa diambil uangnya," ujarnya, Selasa (10/10). 

Warga RW 09 Pekayon Manfaatkan Bantaran Kali untuk Urban Farming

Thia menjelaskan, ada beberapa tahapan yang harus dilalui saat penyetoran bank sampah di Akom. Para nasabah terlebih dahulu memilah sampah di rumah sebelum membawanya sampah ke Akom.

Setelah itu sampah ditimbang, lalu dibukukan. Kemudian nasabah menerima uang dan baru sampah diproduksi ulang. 

"Jumlah sampah terkumpul per pekan kurang lebih 500 kilogram. Harga per kilogram bisa Rp 1.500-2.500 mengikuti harga di pasaran," ucapnya. 

Ia menuturkan, selain digunakan untuk membuat kompos, pengelola Akom juga berhasil memanfaatkan lahan seluas 650 meter persegi ini menjadi tempat budi daya ikan lele serta urban farming. 

"Semoga Akademi Kompos ini menjadi percontohan pengelolaan sampah dan membantu perekonomian warga," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1459 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1268 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1066 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1002 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye975 personDessy Suciati